[STEAM] Goat Simulator

Goat Simulator – Menjalani Hidup Sebagai Seekor Kambing

Berapa banyak nama game yang nama belakang “simulator” yang sudah Anda temui sejauh ini? Mekanik gameplay yang terkadang buggy dan sulit dikendalikan ternyata tidak menghalangi game-game sejenis merajai pasaran, dan tentu saja – meraih popularitas yang besar di mata gamer. Dari yang benar-benar serius seperti Euro Truck Simulator yang didesain penuh detail, hingga yang seringkali menjadi bahan tertawaan – Surgeon Simulator. Memosisikan diri Anda untuk menjalani profesi tertentu yang selama ini memang tidak pernah menjadi fokus industri game memang menjadi daya tarik tersendiri, apalagi jika setiap detail yang memang merepresentasikan fakta yang sama di dunia nyata. Terlepas dari tema yang berbeda, semua game simulator selama ini memosisikan Anda sebagai seorang manusia. Lantas, apa jadinya, jika Anda kini diberi kesempatan untuk menjalani kehidupan sebagai seekor kambing?

Pesona inilah yang ditawarkan oleh sebuah judul baru yang siap untuk menyerbu Steam musim semi mendatang – Goat Simulator. Seperti namanya, game ini benar-benar meminta Anda untuk berperan sebagai seekor kambing, walaupun belum jelas misi seperti apa yang harus Anda jalani di dalamnya. Satu yang pasti, dengan gerak kecepatan tinggi, Anda bisa menghancurkan banyak objek yang Anda temui, atau sekedar mengambil dan menggeser mereka dengan menggunakan lidah Anda.

Diciptakan sebagai proyek “iseng” untuk sekedar memancing tawa, Goat Simulator yang dikembangkan oleh developer Swedia – Coffee Stain Studios ini ternyata berhasil menarik perhatian komunitas Reddit dan meledak di Youtube. Dukungan terus lahir, mendorong proyek main-main ini untuk diwujudkan sebagai sebuah proyek game penuh. Akhirnya? Anda punya kesempatan mencicipi kehidupan seekor kambing dalam beberapa waktu ke depan.

Tertarik? Mbeeeeekkkkkkkkkk…

Steam Only $9.99

Goat Simulator Steam Store

Game Picture :

Spoiler

http://jagatplay.com/wp-content/uploads/2014/02/goat-simulator-gameplay-600x334.png

First Alpha Gameplay :

Spoiler

http://www.youtube.com/watch?feature=player_embedded&v=WgTQglGvNUs

Spesifikasi Goat Simulator :

Minimum Requirements:

OS: Windows XP (SP3), Windows Vista (SP2), Windows 7, Windows 8
Processor: Intel Core 2 Duo, AMD Athlon X2, or equal at 1.6GHz or better
Memory: 2 GB RAM
Graphics: DirectX 9.0c-compatible, SM 3.0-compatible
DirectX: Version 9.0c
Hard Drive: 2 GB available space
Sound Card: DirectX 9.0c-compatible, 16-bit

Recommended Requirements:
OS: Windows 7 or Windows 8
Processor: QuadCore 2.0 GHz +
Memory: 2 GB RAM
Graphics: DirectX 9.0c-compatible, SM 3.0-compatible, 512MB VRAM+; NVIDIA GeForce 8800 GTS or better
DirectX: Version 9.0c
Hard Drive: 2 GB available space
Sound Card: DirectX 9.0c-compatible, 16-bit

Sumber

Spoiler

JagatPlay

Review menyusul.

Jadi kambing seru kayaknya :3
Nyeruduk warga sipil
sayang steam wallet gue tinggal 4 dollar TwT

Coba yang bajak dulu, Kalo dah klop baru beli :hehehe:

Greget tuh nyeruduk Sheriff/Local Police. Ntar dikejer-kejer dah :v

gue dah main versi bajakannya akwoakwokaw
asli gokil,

Nge rusuh di Pom bensin asik :naikkereta:

mahal nya astaga naga, cuma pengen jadi kambing aja bayar :ngambek:

ini game lucu klo d mainin sma pewdiepie, ngakak gw :sombong:

Ditunggu cracknya wkwkwk

Shaun_White kambingnya ntar ngamuk wkwk

Gua dah bisa pake Jerafah lel :v sayangnya map nya kecil

Sudah maen saya hoho :ngakak: