Metro: Rules Counter Strike

Berikut Peraturan / Rules Server METROCS :
(Peraturan ini berlaku hanya di dalam server METROCS)
RULES BUAT PLAYER METROCS :

  1. Dilarang Keras menggunakan segala bentuk CHEAT.
  2. Dilarang menghina Server METROCS, METROCS.id, GM, Admin, dan Staff METROCS.
  3. Tidak diperbolehkan menggunakan / memakai nick yang menyerupai dengan nick Admin server METROCS.
  4. Tidak diperbolehkan menggunakan / memakai nick yang berbau SARA (Suku, Adat, Ras, dan Agama).
  5. Dilarang memakai nick yang sifatnya berbau pornografi apapun bentuknya.
  6. Tidak diperbolehkan melakukan Spion (saling melihat komputer teman lain yang berada dalam 1 team). Menurut kami Spion = Wallhack.
  7. Dilarang membuat kerusuhan di dalam Server METROCS seperti membuang FB (Flashbang) berulang ulang dalam situasi apapun, atau menghalang - halangi pintu.
  8. “FREE RUN” TIDAK diperbolehkan di dalam Server METROCS.

RULES BUAT ADMIN METROCS :

  1. Dilarang Share atau Membagi ID Admin.
  2. Dilarang menggunakan Cheat dalam bentuk apapun atau apapun alasannya.
  3. Dilarang menggunakan Akses admin dengan sembarangan. Misalnya untuk kepentingan atau keuntungan pribadi atau “dendam” pribadi.
  4. Tidak diperbolehkan mengancam player lain dengan hak akses yang dimiliki.
  5. Tidak diperbolehkan menggunakan say admin secara berlebihan dalam kondisi atau situasi apapun. Misalnya dilarang say admin “say:@blabla” atau menggunakan amx_tsay dan amx_csay secara berlebihan. (kecuali hanya digunakan pada waktu fun saja).
  6. Dilarang keras membocorkan atau memberikan “gosip” kepada Player yang ada berhubungan dengan METROCS.
  7. Dilarang membocorkan isi dari sub forum “Admin Only” meskipun hanya hal kecil.
  8. Tidak diperbolehkan meminta biaya atau memaksa Player METROCS dalam bentuk dan situasi apapun.
  9. Saling menghormati dan menghargai sesama Admin (baik GM dan Staff METROCS). Server METROCS tidak mengenal status “SENIOR DAN JUNIOR” pada kalangan Admin. Hak dan Kewajiban masing2 admin adalah sama.
  10. Memiliki cukup waktu (kurang lebih sekali seminggu) untuk Online baik di Forum atau Server. (Maksudnya kalau lebih dari seminggu tidak online wajib meminta ijin di thread admin only).

Sanksi / Hukuman yang berlaku

Untuk PLAYER jika melanggar :

  1. Peraturan Nomor 1,2,3,4,6 dan 8 akan di banned Permanent oleh Admin METROCS.
  2. Peraturan Nomor 5 dan 7 akan di banned paling cepat 1 hari (sesuai dengan kebijakan Admin METROCS).

Untuk ADMIN jika melanggar :

  1. Peraturan Nomor 1, Maka ID admin akan di FREEZE. Dan apabila kejadian terulang lagi maka IDnya akan di remove tanpa pemberitahuan.
  2. Peraturan Nomor 2, Maka ID admin akan di remove dan IP akan di banned Permanent oleh GM atau Staff METROCS.
  3. Peraturan Nomor 3,4, dan 5 ID admin akan di freeze sesuai dengan kebijakan GM METROCS.
  4. Peraturan Nomor 6,7, dan 8, maka ID admin akan di Freeze atau di remove oleh GM METROCS tanpa pemberitahuan.
  5. Peraturan Nomor 10, maka ID akan di Freeze sesuai dengan kebijakan GM METROCS.

Note : Peraturan ini dapat berubah sewaktu - waktu sesuai dengan kondisi dan pertimbangan GM dan Staff METROCS.

Thanks

[RIGHT]Best Regard,

METROCS
Nick : Eka Citta Wibisono - DEVELOPER CS[/RIGHT]

Bagi Admin yang keremove ID nya jangan salahkan METROCS,tanyakan pada diri anda sendiri kenapa anda diremove.

Update Rules Akan Di bawah Posting